PRABUMULIH. Lembayungnews|• Misna (58) warga RT 01/02 Kelurahan Gunung Kemala Kecamatan Prabumulih Barat, berharap bantuan dari semua pihak dengan kondisinya yang lumpuh.
Beliau tinggal dengan anaknya yang masih duduk di bangku sekolah kelas 2 SMA.
Kondisi rumahnya yang bocor dan pengap kontras dengan keadaan dinding rumahnya yang reot. Didalam rumahnya pun tidak ada WC. Sehingga kalau mau buang hajat ibu Misna harus keluar rumah atau menumpang ke tetangga.
Saat kami bincangi di rumahnya, ada dua orang anaknya, Lastri dan Aditia yang ikut mendampingi ibu Misna. Terlihat juga seorang pendamping PKH Juriati, yang tengah berkunjung ke kediaman beliau. Kamis 13/01/2022.
“Kami sudah berusaha mengajukan bantuan bedah rumah. Namun, sampai kini belum dapat pak,” ujar Lastri salah seorang anaknya yang sudah berkeluarga dan ikut suaminya.
Suami ibu Misna telah lama meninggal, untuk menopang kehidupannya sehari-hari beliau dibantu anak-anaknya.
“Kita kirim makan setiap hari, jika turun bantuan PKH kita yang olah, karena di rumah ini tidak ada tempat masak,” jelas Lastri lagi.
Juriati, petugas pendamping PKH menyampaikan bahwa memang benar kondisi ibu Misna sangat memprihatinkan. Juriati menekankan agar kiranya ibu Misna bisa dibantu untuk WC di rumahnya, mengingat kondisinya yang lumpuh.
“Tolong pak, kalau ada donatur yang bisa bantu membuatkan WC bagi beliau. Karena kondisinya juga lumpuh jadi untuk buang hajat sangat kesulitan apalagi tidak ada orang di rumahnya,” harap Juriati.
Ketua RT 01 Herlia membenarkan kondisi warganya yang butuh bantuan.
“Benar pak itu warga kami, dan sudah kami prioritaskan untuk mendapatkan bantuan. Namun, mungkin belum turun saja,” ujar Ibu RT 01.
Rumah ibu Misna yang belum memiliki KWh listrik, saat ini dia menumpang kepada tetangga untuk mendapatkan penerangan rumahnya, yang hanya dipakai malam hari.
Lurah Kelurahan Gunung Kemala, Jusmairi, SE saat kami bincangi via telephon mengatakan bahwa ha ini sudah ada tanggapan dari pihak Baznas.
“Alhamdulillah sudah ditanggapi pihak Baznas, insya Allah minggu-minggu ini akan segera dibedah,” ungkap Jusmairi.
Ditambahkannya pula bahwa rumah ibu Misna itu sudah menjadi prioritas dari pemerintah Kelurahan Gunung Kemala.
“Memang sudah jadi prioritas kita pak, rumah ibu Misna itu. Mudah-mudahan segera direalisasikan oleh piha Baznas untuk membedah rumah beliau,” pungkas Jusmairi. (Raif)
Editor: Rasman Ifhandi
One thought on “Askot 1 KOTI MPW Sumsel, Inhar Kamaluddin Menyambangi Kediaman Ibu Misna di Gunung Kemala”