BATURAJA. Lembayungnews. Walikota Prabumulih, Ir. H Ridho Yahya MM memimpin kesebelasan Persipra All Star bertanding melawan kesebelasan Lekis Rejo Fc di Lapangan Sepak bola legend.
Seperti biasanya pada setiap kunjungan di beberapa daerah di wilayah Sumsel, beliau selalu mendapatkan perhatian publik.
Kedatangan orang nomor satu di Pemerintah Kota Prabumulih ini disambut antusias warga setempat. Senin 17/7/2023.
Selain meladeni warga yang ingin berfoto bersamanya, Walikota Prabumulih H Ridho Yahya juga memborong jualan yang berada di sekitar lapangan.
Pertandingan kedua kesebelasan berlangsung menarik. Walikota Prabumulih H Ridho Yahya mencetak satu gol dalam pertandingan ini. (Rill)
Editor: Rasman Ifhandi