PRABUMULIH. Lembayungnews.com|• Hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah/2022 M, dirasakan sangat berbeda oleh seluruh umat muslim di Indonesia termasuk di Kota Prabumulih. Pasalnya, tahun ini masyarakat kembali dapat menjalankan salat ied (Idul Fitri) di masjid dan tanah lapang.
Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih sendiri memusatkan pelaksanaan Salat Idul Fitri 1443 H ditiga lokasi yakni lokasi pertama di lapangan sepak bola Kelurahan Muara Dua Kecamatan Prabumulih Timur.
Ditempat ini, dihadiri Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM, Ketua DPRD Sutarno SE dan Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi SH SIK MH.
Lokasi kedua, Masjid Nur Arafah Kelurahan Pasar 2 Kecamatan Prabumulih Utara yang dihadiri Wakil Walikota Prabumulih, H Andriansyah Fikri SH dan Wakil Ketua TP PKK Hj Reni Indayani Fikri SHM, Camat Prabumulih Utara serta sejumlah kepala OPD.
Sedangkan dilokasi ke tiga, di lapangan tenis kelurahan Prabumulih kecamatan Prabumulih Barat, dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Prabumulih, Elman ST MM, Camat Prabumulih Barat serta sejumlah kepala OPD.
Dalam sambutannya, Walikota Prabumulih, H Ridho Yahya mengajak seluruh umat muslim khususnya yang ada di Kota Prabumulih untuk menjadikan hari raya Idul Fitri 1443 H sebagai momentum untuk mengintropeksi diri agar kedepan dapat lebih baik lagi.
“Setelah menjalankan puasa Ramadan selama satu bulan lamanya, kita harus dapat menjadi seorang muslim yang lebih baik dari sebelum-sebelumnya. Kita harus menjadikan lebaran Idul Fitri ini sebagai momentum untuk mengevaluasi dan mengintropeksi atas apa yang telah kita perbuat selama ini,” ungkapnya.
Lebih lanjut orang nomor satu di Kota Prabumulih itu, mengajak seluruh umat muslim untuk mempercayai kitab suci Al Quran.
“Prabumulih bisa seperti saat ini adalah bukti kepercayaan terhadap Islam dan Al Quran. Pemkot banyak menjalankan program Islam, sehingga meskipun anggaran (APBD) terbatas tetapi program tetap berjalan dengan APBD Provinsi dan APBN,” bebernya.
Pada kesempatan itu pula, Ridho Yahya menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Kota Prabumulih. “Selaku walikota dan selaku Ridho Yahya saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, mohon maaf lahir dan batin,” pungkasnya. (*)