Rangakaian Kegiatan Memperingati HPN, Insan Pers Kota Prabumulih Hari ini Lakukan Renovasi Jalan Sumatra dan Jalan Padat Karya

PRABUMULIH. Lembayungnews|• Masih lanjut rangkaian kegiatan insan Pers Kota Prabumulih dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional. Hari ini segenap jurnalis yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan JMSI Prabumulih melakukan giat perbaikan jalan. Jumat 18/02/2022.

Kegiatan kali ini dilakukan di jalan padat karya Gunung Ibul Timur Prabumulih.

Renovasi jalan yang berlubang dengan melakukan pengecoran dan menutupi lubang-lubang yang menggangu para pengguna jalan di Jalan Padat Karya.

Sponsor kegiatan ini yakni PT. Cindo Abadi Perkasa, bekerjasama dengan PWI dan JMSI Prabumulih. yang mana sebelumnya rombongan insan media ini menyambangi lima panti asuhan.

Ketua PWI Cabang Prabumulih Mulwadi atau yang biasa disapa Kemong mengatakan giat hari ini merupakan rangakaian kegiatan lainnya yang sudah dilaksanakan beberapa hari lalu.

“Ini merupakan rangakaian kegiatan dari beberapa hari lalu, sebagai wujud kepedulian kita sebagai insan pers terhadap kota ini. Selain menyambangi panti asuhan kita juga melihat jalan Nusa dan jalan Padat Karya,” jelasnya

Selanjutnya setelah kegiatan ini PWI Prabumulih akan melakukan persiapan pelantikan ketua dan pengurus PWI Periode 2021-2024.

“Setelah kegiatan ini kita juga akan fokus ke persiapan pelantikan ketua dan pengurus PWI yang insyaallah akan dilaksanakan pada tanggal 23 Februari mendatang,” tandas Kemong.

Terlihat puluhan wartawan berkumpul di jalan padat karya bergotong royong memperbaiki beberapa titik jalan yang terlihat berlubang.

Hal ini juga merupakan implementasi dari keberadaan jurnalis yang ada di kota sebagai mitra bagi seluruh masyarakat kota nanas dan sekitarnya. (Raif)

Editor : Rasman Ifhandi

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *